DBFMRadio.id, LAMPUNG SELATAN - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Selatan menggelar Rapat Paripurna dalam rangka penyampaian rekomendasi terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Lampung Selatan Tahun Anggaran 2024, di Ruang Sidang Gedung DPRD setempat, Rabu, (16/04/2025).


Rapat Paripurna tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Lampung Selatan, Erma Yusneli dan didampingi Wakil Ketua I Merik Havit, Wakil Ketua II Benny Raharjo dan Wakil Ketua III Bela Jayanti.


Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Lampung Selatan, M. Syaiful Anwar, hadir mewakili Bupati untuk menerima secara resmi rekomendasi DPRD atas LKPJ Tahun Anggaran 2024.


Mewakil Bupati Lampung Selatan, M. Syaiful menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian dan kerja keras DPRD dalam menyusun rekomendasi LKPJ tersebut.


“Semua masukan yang diberikan akan kami jadikan bahan evaluasi untuk meningkatkan kinerja pemerintahan ke depan,” ujar M. Syaiful Anwar dalam sambutannya.


M. Syaiful Anwar juga menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan berkomitmen untuk menindaklanjuti seluruh rekomendasi sebagai upaya perbaikan dan peningkatan kualitas pelayanan publik, serta efektivitas pembangunan diberbagai sektor.

“Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan senantiasa berkomitmen untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan dengan prinsip-prinsip good governance sebagaimana yang tertuang dalam tujuh misi yakni Pitu Vista,” kata M. Syaiful Anwar.

M. Syaiful Anwar menambahkan, bahwa Pemkab Lampung Selatan membuka ruang kolaborasi yang lebih luas dengan DPRD sebagai mitra strategis, untuk memastikan bahwa program-program pemerintah benar-benar berpihak pada kebutuhan masyarakat, serta mampu mendorong kemajuan daerah secara inklusif, berkelanjutan, dan berkeadilan. (ran-swd)