DBFMRadio.id : Kalianda - Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Supriyanto, S.Sos. MM memimpin Rapat Pembahasan APKASI Otonomi Expo (AOE) Tahun 2021, di Aula Krakatau Setdakab Lampung Selatan, Kamis (14/10/2021).
Pada kesempatan itu, Supriyanto mengatakan, Rapat yang membahas terkait dengan AOE 2021, berdasarkan surat APKASI pusat dan akan dilaksanakan pada tanggal 20-22 Oktober 2021, di Hall A Jakarta Convention Center, Senayan-Jakarta.
Lanjut Supriyanto, selain APKASI Expo yang memamerkan produk daerah, juga akan ada pemilihan puteri otonomi daerah yang pernah diikuti oleh Lampung Selatan dan bisa dimanfaatkan sebagai peluang.
"Saya kira ini adalah sebagai peluang karena membuka sebuah kesempatan untuk puteri-puteri sebagai perwakilan Lampung Selatan", kata Supriyanto.
Kemudian, lanjut Supriyadi, hal lain yang tidak kalah penting adalah kesiapan Bagian Kerjasama, yakni stand untuk menampilkan produk-produk unggulan Lampung Selatan yang akan diisi oleh OPD terkait.
Selain produk yang ditampilkan, Lampung Selatan juga menyampaikan peluang-peluang investasi penyajian obyek berupa program yang dimungkinkan sebagai media untuk menjadi transaksi.
"Harapan kita nanti atas program ini ada kelanjutan, oleh karena itu, produk-produk yang ditampilkan ini sebisa mungkin akan ada kelanjutan karena ini hanya sebagai pameran atau expo. Jadi tidak semata-mata hanya stand", ujarnya mengingatkan.(db-bngpsp-aap).