17:45:12  DBFMRadio.id : Kalianda - Pelaksana tugas - Plt. Staf Ahli Bupati Bidang Ekobang dan Kemasyarakatan Isro Abdi, SE Membuka Kontes Ayam Pelung Selatan, di Studio DBFM Radio, di Kalianda, Kamis (27/01/2022).


Dalam sambutannya, Isro Abdi mengatakan, sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan kontes ayam pelung dalam rangka melestarikan ayam pelung yang merupakan plasma Nutfah asli Jawa Barat.


"Saya berharap kegiatan ini dapat diagendakan minimal setiap 1 tahun sekali, sehingga kelestarian ayam pelung selalu terjaga khususnya di kabupaten Lampung Selatan", kata Isro Abdi.


Isro Abdi juga mengatakan, peminat ayam pelung dari waktu ke waktu semakin meningkat, hal ini disebabkan kegemaran dan hobi terhadap ayam pelung tumbuh serta berkembang mulai dari masyarakat biasa hingga pejabat.


"Bahkan mulai dari sekala daerah hingga tingkat nasional, sehingga tidaklah mengherankan apabila dukungan serta semangat untuk mengadakan kontes ayam pelung sangat tinggi di kalangan masyarakat", katanya


Isro Abdi juga sangat berharap kepada para peserta kontes ayam pelung untuk lebih mengutamakan kebersamaan dan tekad untuk melestarikan keberadaan ayam jenis pelung ini.



Ditempat yang sama, Direktur Utama DBFM Radio Rudi Suhaimi, SH dalam laporannya mengatakan, kegiatan kontes ayam pelung yang diadakan di Radio DBFM tidak menggunakan dana APBD, tetapi kegiatan yang dilaksanakan berdasarkan kepedulian masyarakat dan rekan-rekan yang ingin memajukan Lampung Selatan.


"Dapat saya laporkan, kegiatan ini, tidak menggunakan APBD, murni dari masyarakat pecinta Ayam Pelung" tegasnya.



Rudi Suhaimi berharap kepada para komunitas ayam pelung, kegiatan yang dilaksanakan tidak terhenti sampai disini saja, tetapi nilai utility yang dikedepankan supaya dapat meningkatkan ekonomi masyarakat.(db-bpsp-@Ng).