DBFMRadio.id : Jakarta, Satuan Tugas Penanganan Covid-1 9 (Satgas PC19) bersama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dan Kementerian Agama akan menerjunkan duta mahasiswa dalam rangka pelaksanaan edukasi perubahan perilaku untuk pencegahan penyebaran Covid-19 khususnya di Kabupuaten/Kota dengan kasus Covid-19 tinggi.



Menurut Dirjend Dikti Kemendikbud Proff. Nizam, MSc. Tugas para duta itu, fokusnya pada perubahan perilaku, bagaimana mengkampanyekan perubahan perilaku ini secara massive dilingkungannya masing-masing.



"Fokusnya adalah bagaimana mengkampanyekan secara massife perubahan perilaku dilingkungannya masing, dari tingkat RT, RW, Kelurahan hingga tingkat Kabupaten-Kota" terang Proff. Nizam Selasa (13/10/2020).


Menurutnya, hal yang sama juga sedang dilakukan, yakni Relawan Indonesia untuk Mitigasi Covid 19 , sekitar 15.000 relawan mahasiswa ilmu kesehatan, seperti dokter dan para medis, masyarakat bisa konsultasi kesehatan khususnya terkait Covid 19, bagaimana mencegah dan mengatasinya, namun untuk Duta Mahasiswa ini lebih kepada kampanye.


Talkshow, Duta Edukasi Perubahan Perilaku, di Media Center Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) ini juga menghadirkan Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satgas Penanganan Covid 19 Dr. Sonny Harry B.Harmadi yang mengatakan, duta Perubahan perilaku ini akan terhubung dengan aplikasi yang merekam kegiatan para duta.


Kegiatan tersebut, lanjut Sonny, selanjutnya dilaporkan, berapa banyak yang diedukasi, respons masyarakat terhadap edukasi tersebut dan apakah menemukan pelanggaran Protokol Kesehatan.


"Mereka (Duta Perubahan Perilaku) terhubung aplikasi untuk melaporkan kegiatannya hari ini, seperti mengedukasi berapa orang, respons tethadap edukasinya dan temuan pelanggaran 3M Memakai Masker, Menjaga Jarak dan Mencuci tangan dengan sabun" jelas Sonny.(db/aap).