13:59:29 DBFMRadio.id : Kalianda - Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto melepas penyaluran zakat fitrah berupa  10 Ton beras untuk warga Lampung Selatan di halaman Masjid Agung Kalianda. Pelepasan perdana penyaluran zakat fitrah ini, disalurkan untuk 17 Kecamatan di Lampung Selatan.


Dalam sambutannya, Bupati menuturkan, peluncuran perdana penyaluran Zakat Fitrah ini sangat  bersejarah dan mengapresiasi kepada  ASN Lampung Selatan yang telah memenuhi kewajibannya berzakat, yang merupakan  kewajiban sebagai umat Islam untuk membayar zakat fitrah.


“Ini merupakan satu sejarah,  saya  mengapresiasi terutama seluruh jajaran ASN di Kabupaten Lampung Selatan, dan kepada Baznas yang baru beberapa bulan kita bentuk, yang selama ini vakum, insyaallah harapan kita bahwa Baznas ini sangat penting sebagai pondasi Pemerintah Daerah juga,” tutur Bupati, Senin (25/4/2022).




Ditempat yang sama, Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Lampung Selatan A. Mukhlisin mengatakan, Baznas bertugas menghimpun dan mengelola zakat fitrah Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di Kabupaten Lampung Selatan.


"Hampir 100% ASN di Lampung Selatan sudah melaksanakan zakat fitrah melalui Baznas,  sekitar 7.000 orang dan ini zakat yang melalui kami sudah ada 6.604 orang, sehingga ini sudah hampir 100%. Ditambah dari forkopimda dan 767 ASN Kantor Kemenag" rinci dia.


Seperti diberitakan lampungselatankab.go.id Mukhlis berharap, semoga kedepan bisa labih baik sehingga Baznas Lampung Selatan bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Lampung Selatan.


"Hari ini ada 10 Ton beras yang akan didistribusikan melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) atau perpanjangan tangan yang sudah di bentuk di 17 Kecamatan." tutupya.(db-lpgsltnkab-aap).