DBFMRadio.id - Jakarta : Pada fase New Normal atau tatanan baru, meskipun sudah kembali beraktivitas di luar rumah, namun diharapkan tidak abai terhadap Ptotokol Kesehatan.


Menurut Tim Komunikasi Publik Gugus Tugas Percepatan Penanangan Covid (GTPPC) 19, dr. Reisa Broto Asmoro, untuk menangkal Covid 19, saat ini peran aktif masyarakat sangat diperlukan, juga kerjasama dan Sinergi yang baik antar wilayah.


"Virus ini hanya bisa dikalahkan apabila masyarakat saling bahu-membahu saling mengingatkan dan sama-sama menganggap bahwa pandemi ini adalah sesuatu yang serius" ingat dr. Reisa, Jum'at (26/6/2020) di media centre GTPPC 19 Graha BNPB Jakarta Timur.


Provinsi Aceh, Gorontalo, Daerah Istimewa Yogyakarta, Nusa Tenggara Timur, Kota Tegal dan Kabupaten Sleman, kata dr. Reisa hanyalah sebagian kecil yang berhasil menekan pertumbuhan angka positif covid 19.



"Saya pribadi dan seluruh jajaran tugas percepatan penanganan covid 19 di pusat maupun daerah mengajak seluruh tokoh masyarakat termasuk para pemimpin daerah, pejabat publik, politisi, para tokoh agama, influencer, menjadi tauladan dan mengajak masyarakat menerapkan protokol kesehatan dengan baik dan benar" ajak dr. Reisa memberikan semangat.



Sementara ditempat yang sama Jurubicara pemerintah GTPPC 19 dr. Achmad Yurianto, menjelaskan, hari ini telah memeriksa 22.819 sehingga total 731.781 spesimen, dari jumlah ini didapatkan hasil konfirmasi positif sebanyak 1.240 sehingga totalnya menjadi 51.427 orang.


"Kalau kita lihat sebarannya hari ini Jawa Timur melaporkan kasus baru 356 dan 193 sembuh, DKI Jakarta 205 kasus baru dan 108 sembuh, Jawa Tengah 177 kasus baru dan tidak ada laporan sembuh, Sulawesi Selatan 172 kasus baru dan 156 sembuh, kemudian Bali 49 kasus baru dan 73 sembuh" rinci Achmad Yurianto.


Pada bagian lain keterangannya, dr. Achmad Yurianto juga mengatakan, 19 provinsi melaporkan kasus baru di bawah 10 dan ada 7 provinsi yang melaporkan tidak ada penambahan kasus, namun yang menarik adalah beberapa provinsi melaporkan kasus sembuh lebih banyak daripada kasus baru.


"Sehingga total sembuh yang kita dapatkan hari ini adalah 884 orang sehingga total keseluruhan sembuh menjadi 21.333 orang, meninggal 63 orang sehingga total 2.683 orang dengan 448 kabupaten kota di 34 provinsi telah terdampak covid 19" terang Achmad Yurianto, sembari menambahkan masih ada 38.381 Orang Dalam Pantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 13.506 orang.(fmb9:db-aap).