DBFMRadio.id, LAMPUNG SELATAN – Sikap kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan oleh anggota DPRD Lampung Selatan dari fraksi PAN, Agus Sartono.


Usai mendengar kabar musibah bahwa ada rumah warga Sidomulyo yang roboh akibat diterpa hujan deras disertai angin kencang pada Selasa (4/2/2025) petang kemarin, Agus Sartono langsung menyambanginya.


Berdasarkan pantauan, kedatangan Agus Sartono bersama Kepala Dinas Sosial Lampung Selatan, Puji Sukamto dan Camat Sidomulyo Rohidin, langsung meninjau kondisi rumah roboh yang tepatnya berada di dusun 02 Desa Sidowaluyo, Kecamatan Sidomulyo, Rabu (5/2/2025).


Kedatangan mereka tidak hanya untuk memastikan kondisi warga paska musibah, tetapi juga menyalurkan bantuan berupa sembako guna memperingan beban mereka.

 

Agus Sartono mengatakan, kunjungan tersebut bukan untuk membranding diri pada ranah politik, tetapi sebagai bentuk kepedulian dan tenggang rasa kepada warga yang terkena musibah.


“Ini bentuk dan wujud kepedulian kami,” kata Agus yang juga merupakan Ketua Fraksi partai PAN DPRD Lampung Selatan ini.


Ia juga mengapresiasi, pemerintah daerah melalui Dinas Sosial yang gerak cepat dan turun langsung memberikan bantuan kepada korban.


"Mudah-mudahan bantuan ini dapat meringankan beban korban."harapnya.


Tak hanya itu Kepala Dinas Sosial Lampung Selatan, Puji Sukamto, mengimbau kepada seluruh masyarakat Lampung untuk selalu waspada dimusim penghujan.


"Dimusim hujan seperti saat ini harus waspada, karena dapat menyebabkan berbagai dampak, bukan saja banjir tapi juga musibah lainnya seperti rumah robah yang dialami saudara kita ini," ujarnya. (*)ran