DBFMRadio.id, LAMPUNG SELATAN - Bupati Lampung Selatan Radityo Egi Pratama menghadiri acara silaturahmi dengan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Lampung Selatan, Acara digelar di Rumah Makan Lamban Panggung Kalianda, Selasa (25/03/2025).


Kegiatan itu bertujuan untuk mempererat sinergi antara pemerintah daerah dan organisasi kepemudaan dalam membangun daerah. khususnya daerah Lampung Selatan.


Dalam kegiatan tersebut selaku Ketua DPD KNPI Lampung Selatan, Merik Havit menyampaikan selain silaturahmi kegiatan itu untuk membentuk komitmen agar terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam menciptakan kegiatan yang positif.


"Saya berharap dukungan dari Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan dapat terus berlanjut. Agar pemuda di daerah ini dapat berkembang dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat," ujar Merik Havit dalam sambutannya.


Tidak hanya itu, Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama menyampaikan apresiasi kepada DPD KNPI atas peran aktifnya dalam mendorong kreativitas dan inovasi pemuda di berbagai sektor, Bupati Lampung Selatan juga menegaskan, bahwa pemuda harus memiliki peran strategis dalam pembangunan daerah, sehingga pemerintah daerah siap mendukung kegiatan yang dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia khususnya di Lampung Selatan.


"Kita ingin pemuda di Lampung Selatan semakin maju dan berdaya saing. Oleh karena itu, kolaborasi dengan KNPI sangat penting untuk menciptakan program-program yang bermanfaat bagi generasi muda," ujar Bupati Egi.


Selain itu Bupati Lampung Selatan juga berharap, agar DPD KNPI memiliki jiwa entrepreneur yang kuat, sehingga mampu menciptakan peluang dan berkontribusi dalam pembangunan daerah.


"Kita tidak bisa hanya bergantung pada sektor formal saja, tetapi juga harus berani berinovasi dan menciptakan peluang baru. Kami terbuka untuk menjadikan daerah ini sebagai wilayah strategis, tapi tentu harus dengan cara yang profesional," tambah Bupati Egi.


Di akhir penutup sambutan, Bupati Lampung Selatan juga menekankan pentingnya sikap adaptif terhadap perkembangan zaman dan memperluas jaringan pergaulan, terus belajar dari pengalaman serta membangun relasi yang sangat luas untuk bisa menciptakan Lampung Selatan lebih maju. (*)ran