14:28:33 DBFMRadio.id : Kalianda - Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto menyerahan secara Simbolis bantuan kepada 4.855,   Insentif Guru Honorer jenjang PAUD, SD dan SMP Negeri, Insentif Guru Inklusi, Guru Kepulauan dan Operator Sekolah, Tahap II Lingkup Dinas Pendidikan Kab.Lampung Selatan, Kamis (15/09/2022).


Usai menyerahkan  secara Simbolis bantuan Insentif Guru Honorer di GOR Way Handak Kalianda, Lampung Selatan, dalam sambutannya Nanang Ermanto menyampaikan pemerintah daerah sangat mengutamakan terkait dunia pendidikan untuk kesejahteraan.


"Dengan anggaran yang tidak memadai, sehingga berimbas kepada program kerja kita, namun demikian kita tetap mengutamakan program pendidikan. Karena tanpa pendidikan bagaimana suatu daerah bisa maju tanpa ada nya seorang guru, ini pekerjaan yang paling berat "ujar Bupati yang langsung disambut dengan sorak sorai para guru yang memenuhi GOR Way Handak.




Nanang juga berjanji akan mengupayakan insentif tahap ke III yang akan dicairkan bulan Desember mendatang.


" hari ini adalah tahapan ke II, saya akan upayakan nanti tahap ke III Insya Allah di bulan Desember, jangan dilihat besar kecilnya insentif ini tapi bagaimana kita melihat rasa kepedulian pemerintah daerah untuk memajukan pendidikan di Lampung Selatan ini, harapan saya bagaimana kita bisa mencetak generasi-generasi emas di Kabupaten Lampung Selatan ini". Ujarnya.



Dibagian lain sambutannya, Nanang juga mengajak seluruh tenaga pendidik untuk membantu pemerintah menghadapi inflasi yang terjadi saat ini dengan inovasi dan kreativitas menanam cabai sebagai sarana membantu pendapatan daerah.


"Menghadapi inflasi adalah tugas kita semua, manfaatkan pekarangan sekolah, dengan menanam tanaman yang bisa membantu kebutuhan pokok kita sehari-hari,
menanam cabai misalnya, nanti kita bantu  bibit,  khusus untuk PGRI lampung selatan".


Tidak lupa, Nanang menyampaikan harapannya untuk seluruh tenaga pendidik meningkatkan kualitas mutu pendidikan karena pendidikan adalah pondasi dalam pembangunan, dunia ini tidak akan maju tanpa adanya pendidkan.


"Saya berharap dengan Insentif ini bisa meningkatkan kualitas mutu pendidikan, karena pendidikan adalah pondasi pembangunan di Lampung Selatan" tutup Bupati mengakhiri sambutannya.(db-dcm-aap).