Ada "Legian" di Sebalang, Lampung Selatan.

Rona
Tools
Typography
  • Smaller Small Medium Big Bigger
  • Default Helvetica Segoe Georgia Times
Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive
 

DBFMRadio.id, Tarahan : Lampung Sai Wawai, demikian jika boleh saya melukiskan keindahan wisata bahari yang memang exotis, anugrah Tuhan tiada tara, dengan keindahan alam Pantai yang menawan dan gunung rajabasa yang menjulang diujung pulau sumatra ini, Lampung Selatan.

Gunung Anak Krakatau, siapa yang tidak kenal, atau paling tidak pernah mendengar. So, akan terasa kurang lengkap ke Lampung tanpa menikmati keindahan alam cantiknya, lalu apalagi jika bukan pantai, sebalang salah sekiannya.

Pantai exotik yang diexplor baru seumur jagung ini, menurut pengelolanya, bak legian di pulau dewata menyuguhkan few romantis tiada tara.

Adalah Akbar Gemilang, pengelola Pantai Sebalang di Desa Tarahan, Kecamatan Katibung, yang pada 23 September lalu sempat ditutup, karena konflik lahan menuju Pantai Sebalang yang diklaim Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis).

Sedangkan, pantai legiannya Lampung Selatan ini, dikelola anggota DPRD Lampung Selatan Antar Waktu, 2017 -2019 Akbar Gemilang.

"Sebelumnya kan kita ada lahan parkir didepan (jalan masuk ke pantai: red). Ada insiden kecilah, dulu ini hutan Pak, kami konsep hingga sekarang sepert ini, tiba tiba diklaim oleh pokdarwis, dan mendirikan pos dilahan kita" terang Akbar Gemilang, Senin (28/9/2020).

Memang, untuk memasuki lokasi Pantai Sebalang milik Akbar Gemilang, masyarakat yang akan berwisata harus melintasi jalan yang dimiliki Pantai Tanjung Selaki.

Terlepas dari itu, sampai di pantai, kita akan langsung disambut dengan hamparan pasir putih bersih dan birunya lautan Samudera Hindia.

Di tepi pantai juga terdapat pepohonan yang cukup rindang dan bisa menjadi teman saat matahari sedang bersinar terik. Tidak jauh dari pantai pohon bakau yang tumbuh berjejer, membuat pemandangan semakin memanja.

Spot selfie dan wefie yang instagramable adalah dua pohon bakau yang nampak berdiri tegak di tengah laut tak jauh dari pantai.(db/aap-adl).