Operasi Zebra 2021, Tindakan Hukum Tilang Bukan Prioritas.

Hukum & Kriminal
Tools
Typography
  • Smaller Small Medium Big Bigger
  • Default Helvetica Segoe Georgia Times
Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive
 

DBFMRadio.id: Sukarame - Untuk meningkatkan protokol kesehatan dan  tertib berlalu lintas, Kepolisian Daerah (Polda) Lampung mulai Senin (15/11/2021) hingga Minggu  (28/11/2021) dengan  menerjunkan 648 personel dari Satlantas Polda Lampung dan jajaran Polres.

Kapolda Lampung Irjend Pol Hendro Sugiatno usai Apel Operasi Zebra Krakatau 2021, di halaman Mapolda Lampung di Sukarame Bandarlampung, mengatakan pelaksana Operasi tertib lalulintas kali ini tidak memprioritaskan sanksi tilang, namun lebih mengutamakan penerapan protokol Kesehatan.

"Tidak berorientasi pada penegakan hukum lalu lintas atau tilang, tetapi lebih mengutamakan kegiatan preemtif dan prefentif serta tindakan simpatik dengan prioritas pencegahan penyebaran Covid 19." terang Irjend Pol Hendro Sugiatno, Senin (15/11/2021).

Dari akun IG halo_polisi_lampung diketahui, Kapolda juga menjamin anggotanya tidak akan melakukan tindakan hukum tilang. Kalaupun ada, itu hanya pada pelanggaran lalulintas berat, seperti melawan arus dan sebagainya.

Kapolda Irjen Pol Hendro Sugiatno menambahkan, untuk Electronic Traffic Law Enforcement (E-TLE) atau Tilang Elektronik, tetap dijalankan.

"E-TLE ya tetap jalan, nggak ada pemberlakuan khusus, tetap kita jalankan" tutup Kapolda.

Selain para pejabat utama Polda Lampung, apel dihadiri oleh Forkopimda Provinsi Lampung Pasiops Korem Kolonel Selamet Winarto mewakili Danrem 043, Garuda Hitam, Pasiops Yonif 7 Marinir Mayor (Mar) Jarot Witono mewakili Danbrigif 4 Marinir/BS, Danlanud Pangeran Bun Yamin Letkol (Nav) Yohanes Ridwan serta Sekda Provinsi Lampung Fahrizal Darmanto, Ketua DPRD Provinsi Lampung Mingrum Gumay, Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana, perwakilan Kejati dan Kejari Bandar Lampung.

Selain itu, Kepala Cabang Jasa Raharja Lampung Margaret Panjaitan, Kadishub Provinsi Lampung Bambang, Kepala BPTD Wilayah VI Bengkulu Lampung Sigit, Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana, perwakilan Kejati dan Kejari Bandar Lampung.

Sebagai Komandan apel Kasubdit Regident Ditlantas Polda Lampung AKBP Benny Prasetya. Untuk peserta apel berasal dari POM AD, POM AL, perwakilan seluruh satuan kerja Polda Lampung, Satlantas Polresta Bandar Lampung, Dishub Provinsi Lampung, Satpol PP Provinsi Lampung hingga Satgas Covid-19 Provinsi Lampung.(db-IGhalopolisilampung-aap).